Cari Artikel Disini

Prediksi hasil akhir pertandingan Fortuna Dusseldorf vs Schalke

Prediksi hasil akhir pertandingan Fortuna Dusseldorf vs Schalke 04, Liga Jerman, Sabtu 29 September 2012, Dini hari WIB.
Laga seru dan panas akan tersaji di ESPRIT Arena, Schalke 04 harus siap-siap menghadapi kerasnya perlawanan tuan rumah, Fortuna Dusseldorf, dalam lanjutan Bundesliga.
Laga yang pastinya akan berlangsung sengit. Kedua tim hanya terpisah satu angka di papan klasemen. The Royal Blues berada di peringkat keempat dan lawannya duduk satu tingkat di bawahnya.
Klaas-Jan Huntelaar dan kawan-kawan tengah bangkit usai kalah 0-2 dari Bayern Munchen, akhir pekan lalu. Mereka menghajar Mainz 05, dengan tiga gol tanpa balas, kemarin. Tiga gol yang dicetak Jefferson Farfan, Lewis Hotlby, dan Teemu Pukki membawa mereka naik ke peringkat empat.
Demikian juga Dusseldorf yang sukses membenamkan Greuther Furth 2-0 di Trolli ARENA, Furth. Terima kasih untuk Oliver Fink dan Ken Ilso Larsen yang menjadi pahlawan di laga ini. Kemenangan ini mengakhiri rentetan tiga hasil imbang menghadapi Freiburg, Stuttgart, dan Borussia M‘Gladbach.
Mereka tampil lumayan bagus sebagai tim promosi. Dari lima laga awal, mereka meraih dua kemenangan dan tiga hasil imbang. Hebatnya, mereka belum pernah kebobolan. Lini pertahanan yang solid harus menjadi catatan Pelatih Schalke Huub Stevens.
Jika tampil terlalu terbuka, kekalahan pahit dari Bayern Munich bisa terulang. Hanya dalam tempo tiga menit, gawang Lars Unnerstall kebobolan dua kali oleh Toni Kroos dan Thomas Mueller.
Tak hanya fokus menyerang, mereka juga harus memperhatikan lini belakangnya. Mereka tak boleh memberi ruang gerak terlampau besar untuk Jefferson Farfan dan para koleganya.
Kemenangan di laga ini juga akan memberi suntikan moral untuk anak-anak asuh Huub Stevens yang mesti menjamu juara Liga Prancis Montpellier di matchday kedua babak penyisihan grup Liga Champions, lima hari berselang.
Schalke tengah berada di atas angin setelah sukses mengalahkan wakil Yunani, Olympiakos Piraeus di laga pembuka Grup B. Mereka punya tiga poin dan selisih gol yang sama dengan Arsenal yang harus berjuang keras menundukkan Montpellier di laga perdana.
Head to Head Fortuna Dusseldorf vs Schalke 04: 10 Mei 1997 : Schalke vs Fortuna Düsseldorf          0-1     (Bundesliga)
16 Nov 1996 : Fortuna Düsseldorf vs Schalke          1-3     (Bundesliga)
24 Feb 1996 : Fortuna Düsseldorf vs Schalke          2-0     (Bundesliga)
30 Agt 1995 : Schalke vs Fortuna Düsseldorf          1-1     (Bundesliga)
Lima Pertandingan Terakhir Fortuna Dusseldorf :
26 Sep 2012 : Greuther Furth vs Fortuna Dusseldort   0-2     (Bundesliga)
22 Sep 2012 : Fortuna Dusseldorf vs Freiburg         0-0     (Bundesliga)
15 Sep 2012 : Stuttgart vs Fortuna Dusseldorf        0-0     (Bundesliga)
01 Sep 2012 : Fortuna Dusseldorf vs Monchengladbach  0-0     (Bundesliga)
25 Agu 2012 : Augsburg vs Fortuna Dusseldorf         0-2     (Bundesliga)
Lima Pertandingan Terakhir Schalke 04 :
26 Sep 2012 : Schalke vs Mainz                       3-0     (Bundesliga)
22 Sep 2012 : Schalke vs Bayern Munchen              0-2     (Bundesliga)
19 Sep 2012 : Olympiakos vs Schalke                  1-2     (Champions)
15 Sep 2012 : Greuther Furth vs Schalke              0-2     (Bundesliga)
01 Sep 2012 : Schalke vs Augsburg 3-1     (Bundesliga)
Prediksi Susunan Pemain:
Fortuna Dusseldorf
: Giefer - Levels, Malezas, Langeneke, van den Bergh, Fink, Bodzek, Kruse, Voronin, Lambertz, Schahin.
Schalke 04 : Unnerstall - Uchida, Höwedes, K. Papadopoulos, Fuchs, Jones, Neustädter, Frafan, Holtby, Afellay, Huntelaar.
Bursa Taruhan: 1/4 : 0 (Bawah)
Prosentase kemenangan: 48 : 52
Prediksi Hasil akhir pertandingan Liaga Jerman: Fortuna Dusseldorf 1-1 Schalke 04

0 Response to "Prediksi hasil akhir pertandingan Fortuna Dusseldorf vs Schalke "

Post a Comment

Blog Archive