Ashton rupanya terkenang-kenang ketika backpacking ke Australia pada Maret 2006. Itu untuk pertamakalinya pria berusia 27 tahun pergi merantau ke negeri orang.
"Aku ingin ada sesuatu yang bisa dikenang dari liburanku beberapa waktu lalu, juga sesuatu yang patriotik," ujar Ashton, seperti dicukil dari TheSun.co.uk, Minggu (15/1).
Selanjutnya, dia pun mengambil uang ke bank, dan merajah punggungnya seperti ID dalam paspornya itu. Lalu, apa reaksi orang-orang terdekatnya.
"Pacarku saat itu menganggap aku gila. Tetapi setelah melihatnya dia senang. Sepertinya itu menjadi reaksi yang biasa aku terima," tuturnya senang.
Meski begitu, Ashton masih cukup normal. Pria dengan 2 kewarganegaraan ini -Inggris dan Australia- tidak memamerkan punggungnya yang di tato ID paspor ke publik.
"Aku tidak keluar rumah dengan tak memakai baju," ujarnya.
Namun petugas imigrasi Inggris menegaskan, tetap saja Ashton tidak bisa keluar dari Inggris dengan menunjukkan tato di punggungnya.
ARTIKEL TERBARU
0 Response to "GOKIL Badan Pria Ini Bertato Paspor ' Penggemar Tato Masuk '"
Post a Comment